Jakarta – Pengurus Pusat (PP) Persatuan Bola Basket Indonesia (Perbasi) melaporkan persiapan Indonesia menghadapi Kualifikasi FIBA Asia 2021 yang menjadi tahapan prasyarat mengikuti FIBA World Cup 2023. Apa saja?
Setelah terpilih sebagai tuan rumah Piala Dunia Basket FIBA 2023, Indonesia mulai menyiapkan venue. Selain itu, Perbasi menyiapkan Timnas, yang dibentuk mulai saat ini, karena juga harus tampil dalam Kualifikasi FIBA Asia 2021 sejak Juni lalu.
Timnas telah berlatih tiga bulan dengan sempat mengganti pelatih. Pertama ditangani Wahyu Widayat Jati, kemudian diganti Rajko Toroman.
Dua kerja Perbasi itu dilaporkan oleh Ketua Umum Perbasi, Danny Kosasih, didampingi anggota IOC asal Indonesia, Erick Thohir, kepada Federasi Basket Internasional (FIBA) pada Kamis (29/8/2019) di Beijing, China.
“Ini penting untuk dilaporkan, sebab FIBA harus tahu bahwa Indonesia tidak main-main menyambut event akbar sekelas FIBA World Cup. Sementara itu soal kesiapan sebagai tuan rumah juga masuk dalam laporan Indonesia pada FIBA,” kata Danny dalam rilis Perbasi yang diterima detikSport, Kamis (28/8).
“FIBA pun mengapresiasi perkembangan tim nasional walau baru sebulan ditangani coach Rajko Toroman,” dia menambahkan.
Selain mengenai tim nasional, FIBA mengapresiasi Indonesia sebagai tuan rumah.
“FIBA mengapresiasi Indonesia yang menunjukkan keseriusan dan komitmen tinggi baik dalam persiapan timnas maupun sebagai host,” timpal Erick yang kembali terpilih menjadi FIBA Central Board untuk periode 2019-2023.
FIBA sendiri sampai kini terus memantau perkembangan tim nasional Indonesia agar dapat bersaing secara kompetitif ketika berlaga dalam FIBA World Cup 2023 di kandang sendiri. Seperti diketahui, Indonesia akan menjadi tuan rumah bersama Filipina dan Jepang.
Sebagai bagian dari persiapan, timnas akan ikut serta dalam turnamen di Taiwan bulan September nanti. Timnas juga akan berkompetisi pada Indonesia Basketball League (IBL) 2020 hingga usai babak reguler.
“Tentu kami tak ingin hanya menjadi tuan rumah tanpa berpartisipasi sebagai peserta,” kata Danny.